the blog

Latest news.
Bagaimana Cara Menggunakan Aplikasi DeFi

Bagaimana Cara Menggunakan Aplikasi DeFi

Bagaimana Cara Menggunakan Aplikasi DeFi?

Proyek-proyek decentralized finance atau DeFi berkembang pesat pada tahun 2020 atau yang lebih dikenal dengan istilah DeFi Summer. Para periode itu, beberapa aplikasi DeFi mulai bermunculan menawarkan layanan keuangan baru sebagai alternatif dari sistem keuangan tradisional. Jika di artikel sebelumnya sudah dibahas tentang Apa itu DeFi?, di artikel ini, kami akan menjelaskan cara menggunakan aplikasi DeFi dengan mudah.

Sekilas Tentang DeFi

DeFi merupakan singkatan dari decentralized finance, platform keuangan terdesentralisasi yang berbasis teknologi blockchain dan dapat diakses oleh siapapun tanpa adanya perantara seperti lembaga keuangan atau bank.

Dalam sistem operasinya, DeFi menggunakan cryptocurrency, blockchain dan smart contract. Smart contract dengan algoritma khusus berperan untuk mengatur semua aktivitas dalam DeFi seperti penentuan harga token, suku bunga, biaya layanan, persetujuan transaksi, dan aktivitas lainnya.

Mengapa Kamu Menggunakan DeFi?

Pada dasarnya, DeFi memfasilitasi layanan keuangan yang sudah ada di masyarakat. Namun, DeFi menawarkan transparansi dan kesempatan untuk yang besar bagi penggunanya. Tidak hanya itu, layanan keuangan pada DeFi tidak dikuasai oleh lembaga apapun.

Keunggulan DeFi dibandingkan dengan sistem keuangan tradisional adalah layanan keuangan DeFi dapat diakses kapan saja tanpa adanya pembatasan jam operasi. Selain itu, transaksi pembayaran dapat dieksekusi dengan cepat dalam hitungan menit. Pengguna juga dapat mengatur ‘uang’ crypto sendiri tanpa diatur oleh perusahaan atau lembaga keuangan.

DeFi memberikan kemudahan bagi para penggunanya dalam mengakses layanan keuangan. Siapapun dapat menggunakan DeFi melalui aplikasi decentralized (DApps). Untuk mengakses produk-produk keuangan DeFi, pengguna tidak perlu melakukan KYC (Know Your Customer). Hal ini berbeda dengan sistem keuangan tradisional yang membutuhkan data diri calon nasabah untuk membuka tabungan atau meminjam dana, seperti e-mail, KTP, NPWP, foto, dan data lainya.

Cara Menggunakan Aplikasi DeFi

Pilih Jaringan Blockchain

Sebagai pionir blockchain dengan smart contract, sebagian besar aktivitas DeFi berjalan di blockchain Ethereum. Namun, saat ini ada banyak pilihan blockchain smart contract lain yang bersaing dengan Ethereum, seperti Binance Smart Chain, Solana, Polygon, Fantom, dan blockchain lainnya.

Beberapa blockchain memiliki keunggulan seperti proses transaksi yang cepat, biaya atau gas fee yang murah, ekosistem DeFi yang mumpuni, dan beberapa keunggulan lainnya. Dengan mempertimbangkan hal tersebut, kamu bisa memilih aplikasi DeFi di jaringan mana yang akan kamu gunakan.

Buat Crypto Wallet

Pertama-tama, untuk dapat mengakses aplikasi DeFi, pengguna perlu menghubungkan crypto wallet seperti Metamask, Trustwallet, Phantom, dan wallet lainnya. Metamask adalah salah satu wallet milik Ethereum yang mendukung beberapa jaringan blockchain dan dapat diinstal sebagai wallet extension di browser pengguna. Metamask juga memberikan akses ke DeFi dengan aman dan efisien.

Wallet extension yang terpasang di browser memudahkan pengguna untuk langsung masuk ke aplikasi DeFi dan mengelola uang di browser.

Kesimpulan

DeFi adalah sistem keuangan terdesentralisasi yang menggunakan teknologi blockchain. Siapapun dapat mengakses DeFi tanpa adanya perantara seperti lembaga keuangan atau bank.

DeFi menawarkan peluang yang besar kepada para penggunanya untuk membuat aset keuangan bekerja dengan produktif dalam menghasilkan keuntungan.

Untuk dapat menggunakan aplikasi DeFi cukup mudah yaitu hanya dengan menghubungkan crypto wallet seperti Metamask dengan DApps yang akan kamu gunakan.

Layanan keuangan pada DeFi yang tersedia saat ini meliputi decentralized exchange (DEX), simpan pinjam, staking, farming, asuransi aset crypto, synthetic derivative trading, dan beberapa layanan lainnya.

Spread the love
Author:

Kami di sini dengan satu misi untuk membantu pemilik bisnis memulai, meningkatkan, dan mengembangkan bisnis mereka secara berkelanjutan yang benar-benar bermakna saat ini dan di masa depan.

Subscribe to my newsletter! Get FREE RESOURCES to grow and expand your business

Loading